Jelang akhir pekan rasanya paling asyik jika berlibur ke Kota Pelajar. Dari sederet pilihan aktivitas wisata di Jogja, sesekali Sobat harus mencoba serunya outbound Yogyakarta bersama keluarga atau teman.
Wisata menikmati keindahan alam sambil menantang adrenalin, simak artikel berikut kenapa Sobat harus mencoba outbound di Jogja.
Outbound Itu Apa, Sih?
Siapa yang belum kenal dengan aktivitas outbound? Outbound merupakan kegiatan seru yang menggabungkan antara hiburan, gerak fisik, serta adrenalin yang biasa dilakukan di tempat terbuka.
Outbound Jogja sendiri telah ada sejak lama dan semakin populer di Indonesia awal tahun 2000-an, yang mana aktivitas tersebut masuk ke dalam kategori wisata.
Wisata di alam terbuka ini banyak dipilih masyarakat, terlebih untuk acara sekolah, keluarga, sampai kantor seringkali mengandalkan outbound sebagai sarana hiburan.
Dalam kegiatannya, outbound memang lebih banyak menggunakan fisik yang pastinya seru dan menyehatkan jiwa raga.
Alasan Kenapa Harus Coba Outbound
Bingung pilih atraksi wisata? Kali ini Sobat harus coba outbound karena ada beberapa alasan menarik tersendiri yang harus dirasakan, antara lain :
- Sarana bonding
Outbound sering kali dijadikan momen paling pas untuk meningkatkan keakraban antar anggota keluarga, teman sekolah, sahabat atau rekan kerja. Pasalnya, kegiatan ini biasanya akan menuntut kerja sama dan kekompakan antar pesertanya.
- Dekat dengan alam
Berlibur ke mal atau tempat wisata tematik pada umumnya mungkin cukup membosankan bagi Sobat. Sehingga tak ada salahnya sesekali memilih berwisata ke tempat yang sangat dekat dengan alam.
Umum diselenggarakan di dalam hutan, wisata outbound Yogyakarta adalah cara paling tepat untuk Sobat yang ingin relaksasi di kelilingi pepohonan rindang, mendengar gemercik air sungai, serta kicauan burung.
- Perbanyak aktivitas fisik
Meski liburan, bukan berarti Sobat tidak beraktivitas fisik sama sekali. Untuk cara yang lebih seru, Sobat bisa memilih outbound yang mana menuntut pesertanya menggerakkan seluruh anggota badan.
Selain menghibur, kelebihan lainnya tubuh Sobat tetap sehat bugar selama liburan.
- Cocok untuk semua kalangan
Tak mau kerepotan mencari destinasi wisata? Coba pilihlah outbound. Wisata satu ini terbuka dan cocok untuk semua kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, sampai orang dewasa sekalipun.
- Wahananya menantang
Satu hal penting mengapa outbound itu menarik adalah pilihan wahananya yang cukup menantang adrenalin. Sobat akan diajak berjalan di atas jembatan kayu, ‘terbang’ dengan flying fox, menaiki pepohonan, dan masih banyak lagi.
- Fasilitas lengkap
Selain wahananya variatif, lokasi outbound juga menawarkan fasilitas lengkap seperti, toilet, tempat makan, kebun, tempat ibadah, parkiran, dan lainnya yang memudahkan wisatawan.
Tak ingin jauh dari lokasi outbound? Biasanya outbound Yogyakarta juga memiliki fasilitas penginapan murah, bersih yang dapat dimanfaatkan oleh Sobat. Tertarik mencoba outbound?