Outbound Goa Pindul

Outbound goa pindul

Outbound Goa Pindul

Outbound Goa Pindul merupakan salah satu pilihan lokasi yang tepat untuk melakukan kegiatan outbound atau gathering. Goa Pindul merupakan salah satu tempat wisata yang berada di desa Bejiharjo, kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunung Kidul dan merupakan suatu goa yang di dalamnya terdapat aliran sungai bawah tanah yang memanjang dari mulut goa hingga ke ekornya. Tempat wisata ini dibuka untuk umum pada 10 Oktober 2010. (Baca juga: Eksotisme dan Adrenalin ala Goa Pindul)

Outbound Goa PindulGoa ini memiliki keeksotisan yang tak dapat diragukan lagi keindahannya, sehingga jangan heran jika ratusan bahkan ribuan pengunjung berbondong – bondong setiap harinya untuk menikmati keindahan alam di objek wisata yang satu ini. Panjang goa ini ekitar 350 m, dengan lebar mencapai 5 m. Goa Pindul memiliki kedalaman sekitar 5 hingga 12 m. Sedangkan jarak permukaan air dengan atap goa sekitar 4 m. Goa Pindul cukup berbeda dengan goa – goa lainnya. Disini, Anda tak hanya menyaksikan keeksotisan goa, namun juga akan dibuat takjub dengan kilauan air yang mengisi goa tersebut. Air tersebut merupakan sungai bawah tanah yang berasal dari mata air gedong tujuh.

Pada bagian tengah Goa Pindul terdapat suatu ruangan yang cukup besar dan tentunya menarik sekali untuk dinikmati. Pemandangan yang dipadu dengan sebuah lubang di atasnya membuat bagian ini menjadi pusat dari seluruh bagian di Goa Pindul. Bagaimana tidak, di bagian inilah Anda akan menyaksikan sinar matahari masuk dengan mantabnya sehingga membuat pantulan – pantulan yang menakjubkan. Masyarakat setempat menyebut bagian ini sebagai sumur terbalik. Karena suasana yang cukup baik dan menarik, tak heran jika lubang ini sering digunakan untuk keperluan latihan anggota TIM SAR sebagi jalan masuk.

Stalagtit dan Stalagmit yang Indah

Seperti pada goa – goa lainnya, Goa Pindul juga memiliki stalagtit dan stalagmit yang sangat indah. Namun yang membedakanya adalah kapasitasnya. Menurut penelitian Stalakmit dan stalaktit ini sudah berusia ribuan tahun, sehingga memiliki bentuk yang sangat besar. Di Goa Pindul, stalagtit dan stalagmit menyatu tepat di bagian tengah goa membentuk sebuah pilar, tampak besar dan kokoh. Ukurannya, mencapai hingga 5 rentangan tangan orang dewasa. Karena ukurannya yang besar, stalaktit di Goa Pindul masuk dalam kategori terbesar ke – 4 di dunia. Hal yang sangat menakjubkan yang bisa didapatkan disini adalah kalau kita dapat menyaksikan langsung kemegahan stalaktit yang terbentuk secara alami di Goa Pindul.

keindahan goa pindul

Tak sampai disitu, stalaktit di Goa Pindul sampai saat ini masih aktif. Sehingga apabila Anda berkunjung kembali beberapa tahun yang akan datang, Anda dapat menyaksikan pilar stalaktit ini bertambah besar. Namun yang dikawatirkan dari hal ini adalah semakin besarnya diameter stalaktit, maka kemungkinanbesar akan sulit untuk bisa dilewati, saat ini pun celah tersebut hanya cukup dilewati untuk satu orang saja. Stalaktit yang terbentuk menyerupai pilar ini sering disebut juga sebagai tiang goa.

Di sepanjang pengarungan pada Goa Pindul, Anda akan disuguhkan lukisan ornamen disetiap dinding – dinding goa yang menambah kelengkapan yang tak ternilai harganya. Dipadu cantiknya hiasan batu kristal serta moonmilk. Sebuah warisan alam murni dengan keindahan lukisan abstrak sehingga membuat Goa Pindul semakin terlihat keeksotisannya. Di tambah dengan tetesan air pada dinding goa, seakan menambah lengkapnya suasana. Ratusan kelelawar juga siap menunggu Anda yang biasanya bersembunyi dibalik lorong – lorong goa yang gelap.

Cave Tubing

Cave Tubing Goa Pindul

Outbound Goa Pindul akan semakin seru dan asik jika dipadukan dengann cave tubing atau river tubing. Cave tubing adalah kegiatan menyusuri aliran sungai seperti arum jeram dengan menggunakan perahu, sedangkan cavetubing adalah kegiatan menyusuri sungai dengan menggunakan ban karet. Anda tak perlu risau, karena aliran sungai di Goa Pindul tergolong tenang, sehingga sangatlah aman untuk dijelajahi. Bahkan karena aliran air yang sangat aman dan bersahabat, cavetubing di Goa Pindul dapat dilakukan oleh berbagai usia, mulai dari anak – anak hingga dewasa. Tak hanya itu, ibu hamil pun juga tidak usah kawatir jika ingin melakukan cavetubing disana, karena dijamin aman. Hal ini dapat dipastikan, karena debit air di Goa Pindul pada musim kemarau maupun penghujan relatif sama.

2 thoughts on “Outbound Goa Pindul

  1. Pingback: Objek Wisata Jogja Malam Hari - infowisataseru.cominfowisataseru.com

  2. Pingback: Objek Wisata Alam Jogja - infowisataseru.cominfowisataseru.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat via Whatsapp