Jogja istimewa, Kota pelajar satu ini memang selalu melekat di hati pengunjungnya. Bagaimana tidak? Jogja adalah kota dengan paket wisata lengkap baik wisata alam, edukasi, kuliner, belanja, semua dapat ditemukan. Jangan ngaku petualang sejati kalau setiap berkunjung ke Jogja cuma mampir ke Malioboro atau Pantai Parangtritis aja. Padahal, Jogja sudah punya puluhan tempat wisata baru yang lagi hits, kekinian, dan Instragramable buat dikunjungi. Paket Outbound Jogja Terpopuler berikut ini bisa menjadi opsi Perusahaan atau Institusi yang sedang merancang rencana kegiatan outing selama di Yogyakarta.

5. Amazing Race Jogja

amazing race jogja

Amazing Race Jogja adalah kegiatan pelatihan melalui metode kompetisi dengan mengunjungi berbagai tempat melalui klue-klue tertentu yang akan menstimulasi setiap peserta dalam memiliki motivasi tinggi untuk membangun sebuah tim.

Di Paket Amazing Race Jogja, peserta akan mendapat value bagaimana proses membangun sebuah tim yang kompetitif. Melalui pelatihan ini peserta akan menyadari betapa luar biasa kekuatan sebuah tim yang solid dan antusias. Daya juang dengan semangat kebersamaan serta didukung visi yang sama adalah nilai- nilai untuk menjadi The Wining Team.

Paket Amazing Race Jogja memiliki durasi setengah hari atau satu hari penuh tergantung pada keinginan peserta.  Dalam Paket Wisata Amazing Race De Jogja tidak hanya mendapat pelatihan tim building di outdoor saja, peserta akan diajak menikmati tempat wisata di Jogja dan sekitarnya dengan melakukan aktivitas seru dengan masyarakat lokal.

Objective Point Amazing Race Jogja:

  • Leadership
  • Team Work
  • Communication
  • Problem Solving
  • Strategy
  • Sinergi

Materi Amazing Race Jogja:

  • Ice Breaking & In Group
  • Feeling Problem Solving
  • Team Dynamics
  • Team Confidence
  • Effective Communication
  • Sense of Competition
  • Teamwork & Challenge

PILIHAN PAKET AMAZING RACE JOGJA:

  • City Tour Amazing Race
  • Kaliurang Amazing Race
  • Kali Kuning Park Amazing Race
  • Lava Tour Merapi Amazing Race

4. Outbound Pantai Jogja

paket-outbound-jogja-terpopuler-outbound-pantai-jogja

Dalam Outbound Pantai Jogja, peserta akan diajak untuk mengikuti kegiatan outbound training di Pantai sekitar Yogyakarta. Tak cuma indah, tiap tiap pantai di Jogja menawarkan keasyikan tersendiri. Mulai dari biota laut yang indah, suasana romantis untuk pasangan, sampai relief alam unik yang tergores alami. Semua itu menambah keseruan dan keasyikan dalam bermain outbound di pantai. Ada banyak pantai di Jogja yang bisa dijadikan vanue untuk outbound. Di antaranya ada Pantai Sundak, Pantai Sadranan, Pantai Indrayanti, Pantai Kukup, Pantai Goa Cemara dan lain-lain.

Keunggulan Paket Outbound Pantai Jogja adalah peserta selain mendapatkan pelatihan outbound training, peserta dapat menikmati pemandangan pantai di Jogja yang terkenal keindahanya. Setelah kegiatan outbound training, peserta dapat menikmati kelezatan olahan sea food di pantai.

3. Outbound Rafting Elo

paket-outbound-jogja-terpopuler-rafting-elo

Jika ingin melakukan pelatihan outbound training dengan tambahan aktifitas yang seru dan menantang peserta bisa menambahkan kegiatan rafting sebagai opsinya. Lokasi rafting terletak di Magelang, tepatnya di Sungai Elo atau Sungai Progo. Sungai Elo lebih menjadi favorit untuk rafting para peserta karena memilki aliran sungai yang stabil dan jarak sungai yang sedang sehingga cocok untuk pemula.

Sungai Elo, merupakan anak sungai progo yang berkarakter penampang sungai sempit dengan debit air cukup stabil sepanjang tahun. Sepanjang jalur sungai pada trip ini, di dominasi air tenang atau flat. Beberapa jeram cukup mampu menggoncang perahu, namun keindahan panorama sepanjang sungai adalah daya tarik tersendiri di bandingkan dengan paket trip arung jeram yang lain.

Kondisi air sungai elo pada musim kemarau yang nampak jernih dan berarus tenang ideal untuk melakukan berbagai permainan air seperti flip-flop, spinning, atau sekedar berenang renang.

Kegiatan  paket outbound jogja terpopuler dilakukan selama satu hari. Dimulai dengan outbound training dulu dan dilanjutkan dengan rafting sungai elo.

2. Outbound Lava Tour Merapi

paket-outbound-jogja-terpopuler-lava-tour-merapi

 

Paket outbound jogja terpopuler kali ini adalah outbound lava tour merapi. Wisata Jeep Lava Tour Merapi saat ini masih menjadi wisata primadona bagi wisatawan yang datang di Jogja. Tak salah jika para peserta outbound selalu meminta permintaan untuk menambahkan agenda wisata Jeep Lava Tour Merapi di itinerary.

Lava Tour Merapi mengajak peserta naik mobil Jeep menyusuri bekas aliran lahar pasca letusan Gunung Merapi. Sepanjang perjalanan, peserta akan diajak mampir ke beberapa destinasi pasca letusan seperti Museum Sisa Hartaku, Batu Alien, Makam Mbah Maridjan dan Bunker Kaliadem.
Kegiatan dimulai dengan Outbound training dulu sampai makan siang. Setelah makan siang dilanjutkan untuk wisata lava tour merapi.

1. Outbound Kaliurang

paket outbound jogja terpopuler

Paket Outbound Kaliurang adalah salah satu paket outbound yang ditawarkan oleh De Jogja Adventure. Paket ini memang menjadi salah satu paket favorit oleh para penikmat kegiatan outbound di Jogja. Sejuknya udara, serta berbagai pilihan tempat wisata yang ada di daerah ini menjadi daya tarik tambahan dalam melakukan kegiatan outbound.

Tempat ini memang sangat cocok digunakan untuk kegiatan outbound.Kaliurang terletak pada Kabupaten Sleman, di perbatasan antara Provinsi Jawa Tengah dan Provinsi Yogyakarta. Untuk mencapai daerah wisata ini, wisatawan harus menempuh jarak sekitar 25 kilometer dari pusat Kota Jogja atau satu jam perjalanan. Daerah ini terletak pada kaki Gunung Merapi dan berada pada ketinggian sekitar 875-meter dari permukaan laut. Letaknya yang berada di dataran tinggi membuat suasana di Kaliurang sangat sejuk layaknya di puncak. Anda dapat melakukan kegiatan outbound sambil menikmatipemandangan megahnya Gunung Merapi yang berdiri kokoh dari kejauhan. Akan nampak panorama keindahan gunung yang luar biasa, samar-samar tertutup oleh awan biru seakan menambah keelokan gunung penuh misteri tersebut.

Kaliurang telah dikenal memiliki keindahan panorama alam yang mempesona. Setibanya di daerah dataran tinggi ini, Anda akan disambut dengan hawa sejuk, udara segar serta dingin yang terkadang menusuk ke tulang. Dengan begitu kegiatan paket outbound jogja terpopuler kali ini nantinya akan menjadi lebih nyaman dan asyik.